Langsung ke konten utama

Input Device

Komponen Hardware: Input Device

Input Device adalah unit yang berfungsi sebagai media untuk memasukan data. Input Devices yang umumnya digunakan PC yaitu Keyboard, Mouse, Joystick, touch pad, dan lain-lain.
1. Keyboard Komputer

Keyboard Komputer adalah sebuah papan yang terdiri dari tombol huruf, angka dan simbol. Dalam Bahasa Indonesia, keyboard disebut juga papan tombol jari atau papan tuts.


Keyboard dapat berfungsi memasukkan huruf, angka, karakter khusus, serta sebagai media bagi user (pengguna) untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang diperlukan, seperti menyimpan file, membuka file, dan perintah lainnya.
Pembagian Tombol Pada Keyboard:


Sebuah Keyboard pada umumnya memiliki bagian-bagian tombol sebagai berikut:

1.                Tombol Alphanumeric (Typewriter keys/Typing keys) : tombol yang terdiri dari tombol angka, huruf, dan simbol. Tombol biasanya terdiri dari 2 karakter, dimana karakter akan muncul jika kita menekan tombol tersebut dan karakter satunya akan muncul jika kita menekan tombol sambil menahan tombol Shift.
2.                Tombol Numeric (Numeric Keypad) : Tombol angka yang berada dibagian kanan keyboard. Pada Komputer Laptop/netbook, tombol ini menyatu dengan tombol alphanumeric.
3.                Tombol Fungsi (Function Keys) : Tombol yang berada dibagian Atas terdiri dari tombol F1 - F12.
4.                Tombol Navigator (Control Keys) : tombol panah (arah) dll. berfungsi untuk memindahkan kursor.

5.                Tombol Khusus (Special Command Key) : Tombol Windows, klik kanan, dll.

2. Mouse Komputer
Mungkin Anda sudah tidak asing dengan benda yang satu ini. Mungkin pula tanpa alat ini, pekerjaan anda tidak akan berjalan dengan cepat. Namun apakah anda sudah mengenal dengan detail tentang alat yang satu ini? Mari kita bahas bersama.



Mouse Komputer yang mempunyai istilah Indonesianya tetikus ini adalah sebuah alat input (masukan) komputer yang digerakkan oleh tangan, dan berfungsi mengubah gerakan menjadi instruksi/perintah. Dengan kata lain, Mouse ini berfungsi untuk memindahkan pointer atau kursor secara cepat. Mouse pada umumnya memiliki tiga tombol, dimana 2 tombolnya disebut sebagai tombol utama (2 main buttons) yaitu tombol kanan dan kiri. Sedangkan 1 tombol lagi yang disebut sebagai scroll button (tombol roda/whell button) ini yang berfungsi untuk menggulung atau memindahkan tampilan dari atas kebawah, dari bawah ke atas dengan cepat.


Mengapa alat ini disebut Mouse? Hal ini dikarenakan mouse memiliki kabel yang menjulur berbentuk seperti tikus. Douglas Engelbart adalah orang yang pertama kali membuat mouse pada tahun 1963. Mouse buatannya ini masih berbahan kayu dengan satu tombol. Model kedua yang dibuat nya dilengkapi dengan 3 tombol. pada tahun 1970, beliau mengenalkan maouse yang dapat mengetahui posisi X-Y pada layar komputer. sehingga alat ini diberi nama X-Y position indicator (indikator posisi X-Y).


3. Touch Pad
Unit masukan ini biasanya dapat kita temui pada laptop atau notebook yaitu dengan menggunakan sentuhan jari. Biasanya Touch Pad ini digunakan sebagai pengganti 
mouse karena memang fungsinya sama dengan mouse, yaitu merubah gerakan menjadi perintah.


Walaupun fungsinya sama dengan mouse, namun pemakaiannya harus ekstra apik. Kalau mouse komputer rusak, maka kita bisa segera ganti dengan yang lain.Akan tetapi, jika alat ini sampai rusak, maka anda tidak bisa semudah itu saja menggantinya dan tentunya ini akan menjadi masalah besar bagi anda.
Apa yang harus kita lakukan apabila Touch Pad laptop tidak berfungsi atau tidak merespon gerakan jari kita?
Anda jangan keburu panik dulu...mungkin anda tidak sengaja menonaktifkan Touch pad tersebut. Coba tekan tombol Fn + tombol fungsi yang ada gambarnya jari atau gambar yang kira-kira mirip Touch pad.
Jika masih tidak respon juga, coba langkah-langkah berikut ini:

1.                Cabut Mouse eksternal yang terpasang pada laptop, kemudian Restart Laptop anda. Kemungkinan Touch Pad ini tidak berfungsi karena adanya tumpang tindih dengan alat penggerak kursor yang lain.
2.                Jika masih belum merespon juga, coba anda me-remove atau meng-uninstal driver Touch Pad. Kemudian coba anda instal kembali driver Touch Pad nya. Mudah-mudahan dengan menghapus driver Touch Pad dan meng-install-nya kembali, Touch Pad anda akan terdeteksi kembali seperti semula.
3.                Jika anda tidak punya driver untuk menginstallnya kembali atau lupa menaruhnya dimana. Coba anda gunakan System Restore. Fungsi dari system restore ini adalah untuk mengembalikan pengaturan yang dilakukan seminggu sebelumnya.
4.                Jika masih belum bisa juga, coba masuk ke Bios dan rubah pengaturannya ke setting default.
5.                Jika masih belum bisa juga, kemungkinan Touch Pad anda benar-benar sudah rusak. Terpaksa anda harus menginapkannya ke tukang service komputer yang bisa dipercaya. Tapi jika anda ingin mencoba bongkar sendiri, ya tidak ada salahnya.

Alat ini biasa digunakan pada permainan (games) komputer. Joy Stick biasanya berbentuk tongkat, sedangkangames paddle biasanya berbentuk kotak atau persegi terbuat dari plastik dilengkapi dengan tombol-tombol yang akan mengatur gerak suatu objek dalam komputer.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Communication Device

Komponen Hardware: Communication Device Yaitu komponen dari hardware yang ada didalam komputer untuk mengirim data, instruksi dan informasi ke komputer lain melalui kabel, telephone lines, cellular radio networks, satellite dan media transmisi yang lainnya. 1.Modem Istilah Modem merupakan singkatan dari dua kata yaitu Modulator danDemodulato.pengertian Modulator adalah suatu rangkaian yang berfungsi melakukan proses modulasi, yaitu proses “menumpangkan” data pada frekuensi gelombang pembawa (carrier signal) ke sinyal informasi/pesan agar bisa dikirim ke penerima melalui media tertentu ( seperti media kabel atau udara), biasanya berupa gelombang sinus. Dalam hal ini sinyal pesan disebut juga sinyal pemodulasi. Data dari komputer yang berbentuk sinyal digital dirubah menjadi sinyal Analog Demodulator mempunyai fungsi kebalikan dari modulator (demodulasi), yaitu proses mendapatkan kembali data atau proses membaca data dari sinyal yang diterima dari pengirim. Dalam demod

Green Computing

Apa itu Green Computing? Apa itu Green Computing? Seperti apa sih bentuknya? Apakah ini ada hubungannya dengan isu seputar Global Warming? Apakah ini juga sebuah program ramah lingkungan? Seperti inilah pemikiran saya ketika pertama kali mendengar istilah asing tersebut. Sejauh ilmu yang saya ketahui, istilah “green” sendiri jika di-Indonesia-kan berarti “hijau”, dan makna tersebut dalam kehidupan social sering dikaitkan dengan makna “ramah lingkungan”. Istilah “green” sendiri itu banyak muncul ketika dunia digemparkan setengah mati dengan isu pemanasan global (Global Warming). Nah, sejak saat itulah istilah “green” banyak dipakai untuk mempromosikan sebuah solusi terhadap Global Warming tersebut. Kemudian muncul berbagai istilah seperti green car, green technology, green house, dll. Yang itu semua berfokus kepada lingkungan.Karena ditakutkan rumor yang beredar benar terjadi. Menurut beberapa penelitian yang dilakukan oleh para ahli, emisi karbon di bumi untuk setiap tah

Memory

Komponen Hardware: Memory Memory merupakan bagian dari komputer yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan informasi yang harus diatur dan diatur sebaik-baiknya.Memory merupakan bagian yang sangat penting di computer yang terletak di dalam CPU. Sebagian besar computer memiliki hirarki memory yang terdiri atas tiga level, yaitu: Physical Register di CPU, terletak di level teratas, informasi yang berada di register dapat diakses dalam satu clock cycle CPU. Primary Memory ( executable memory ), terletak di level tengah. Contohnya, RAM. Primary Memory diukur dengan satu byte dalam satu waktu, bisa diakses dengan cepat dan bersifat volatile ( informasi bisa hilang ketika computer dimatikan ). CPU mengakses memory ini dengan instruksi single load dan store dalam beberapa clock cycle. Seconday Memory, terletak di level bawah. Contohnya, disk atau tape. Secondary Memory diukur sebagai kumpulan dari beberapa bytes ( block of bytes ), waktu aksesnya lambat, dan bersifat non-volati